Kutai Timur, — Upaya mengentaskan kesenjangan digital di wilayah pedalaman Kutai Timur mulai menunjukkan hasil signifikan. Camat Muara Ancalong, Muhammad Harun Rasyid, melaporkan bahwa jaringan internet berbasis teknologi modern seperti Indihome dan Starlink kini telah menjangkau beberapa desa, termasuk Kelinjau. Aksesibilitas ini dinilai sebagai terobosan besar yang menjadi penentu kemajuan pendidikan dan SDM lokal.
“Sekarang jaringan Indihome dan Starlink sudah mulai masuk ke daerah Kelinjau. Ini adalah kemajuan besar, mengingat dulunya sinyal telekomunikasi saja sulit didapatkan,” ujar Harun belum lama ini.
Menurut Harun, masuknya jaringan stabil sangat krusial. Kelancaran kegiatan belajar daring dan administrasi sekolah kini dapat berjalan lebih efektif, yang merupakan kebutuhan vital bagi pelajar dan tenaga pendidik di era digital.
Meskipun terjadi kemajuan di beberapa titik, Harun mengakui bahwa beberapa desa, seperti Senior dan Tanah Hulu, masih belum tersentuh jaringan internet yang stabil.
“Kami sedang berupaya agar perluasan jaringan segera dilakukan, bekerja sama dengan pihak Kominfo dan penyedia layanan,” katanya, menekankan perlunya percepatan infrastruktur untuk mencapai pemerataan.
Selain fokus pada infrastruktur digital, Camat juga menyoroti peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui pemberdayaan pemuda. Harun bangga melihat banyak lulusan sarjana lokal yang kini aktif berkontribusi dalam roda pemerintahan desa.
Untuk mengoptimalkan potensi pemuda kreatif ini, Pemerintah Kecamatan mendorong perusahaan-perusahaan di sekitar wilayah tersebut untuk berinvestasi dalam pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK).
“Dengan adanya BLK, pemuda desa bisa belajar keterampilan praktis yang dapat langsung membuka peluang kerja,” jelas Harun.
Harun berharap, sinergi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat terus diperkuat. Ia meyakini bahwa kemajuan pendidikan harus didukung infrastruktur dan teknologi yang memadai. “Kalau akses lancar dan internet masuk, saya yakin kualitas SDM kita akan meningkat pesat,” pungkasnya.(ADV)







