Puncak HKN ke-61 di Kutai Timur: Plt Kepala Dinas Kesehatan Soroti Rangkaian Kegiatan hingga Bakti Sosial

‎Sangatta, – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutai Timur, Sumarno, menyampaikan bahwa peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 telah mencapai puncaknya hari ini setelah melalui serangkaian kegiatan yang panjang dan meriah.

‎Menurut Sumarno, rangkaian peringatan HKN ke-61 di Kutai Timur telah dimulai sejak lama, melibatkan berbagai elemen kesehatan dan masyarakat.

‎”Rangkaiannya ini memang sudah lama ya, mulai dari Puskesmas. Ada lomba-lomba di Puskesmas, kemudian juga lomba-lomba di kesehatan,” ujar Sumarno di Folder Ilham Maulana pada Rabu, 26 November 2025

‎Selain perlombaan, fokus utama peringatan HKN tahun ini adalah kegiatan bakti sosial yang bertujuan memberikan pelayanan kesehatan langsung kepada masyarakat di daerah terpencil.

‎Seperti kegiatan bakti sosial di Kaliorang melibatkan kolaborasi tujuh organisasi profesi kesehatan. Kegiatan ini dilakukan di beberapa wilayah, termasuk Sandaran, Manubar, dan Maloy.

‎Sumarno juga mengumumkan bahwa penutup rangkaian kegiatan akan berfokus pada pelayanan mata, berkolaborasi dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang dijadwalkan pada tanggal 28-29 November di wilayah Wahau.

‎Lebih lanjut,Kegiatan ini juga akan disertai dengan pembagian kacamata gratis dari Kemenkes.

‎”Jadi memang banyak sekali untuk apa, untuk Hari Kesehatan Nasional ini kita rangkaikan memang mulai dari tanggal 1 November sampai hari ini. Kan hari H-nya kan tanggal 12 November sebenarnya,” tutup Sumarno.(adv)

Pos terkait